Sabtu, 27 Desember 2008

Long Week End - Berburu Durian

Desember 27, menyambut Tahun Baru Hijriyah 1430 (Desember 29), aku dan keluargaku (khususnya adik2ku & family, kami 4 bersaudara) berkumpul dan bersiraturahmi.

Kegiatan ini selalu diadakan sebulan / dua bulan sekali kami bertemu dan bersiraturahmi saling mengunjungi, khususnya adik bungsuku yang datang ke kota kami karena hanya dialah yang tinggal beda kota dengan kami, sedangkan adik2 perempuan ku tinggal satu kabupaten denganku.

Kali ini tempat berkumpul diadakan di rumah adik perempuanku yang pertama, kami makan siang bersama dan sempat bersenda gurau dalam keakraban, maklum kami semua kini yatim piatu, sehingga selalu mengutamakan kebersamaan dalam hal apapun.

Usai makan siang bersama, kami melakukan perjalanan berburu Durian di daerah Baros.

Kami mendengar ada tempat jual Durian Jatuhan yang namanya cukup ternama karena pernah masuk dalam acara TV “ Wisata Kuliner / Bondan “. Nama tempat tersebut adalah “ Duren Jatohan H. Arief “.


Tepat jam 1.30 kami menuju ke tempat H. Arief tersebut. Perjalanan cukup lancar dan sepanjang jalan kami bisa menikmati kesejukan udara kota Baros dan sekitarnya. Hujan rintik2pun mengiringi perjalanan kami, dan kami tetep merasa happy dalam kebersamaan.


Tiba di tempat H. Arief, sempat takjub, karena memang yang datang rata2 dari Jakarta, semua plat mobil yang parkir rata2 “ B “, termasuk plat mobil adikku.

Disana kami memilih durian yang kami suka… harga durian memang beragam, dari mulai 40 – 80 ribu / butir. Kami makan durian ditempat, dan bila ada durian yang tidak enak, tidak manis, atau jelek, maka bisa langsung diganti saat itu juga dan durian yang diganti tersebut gratis…alias tidak bayar, tapi durian yang baru dan yang telah dimakan ya… harus tetep dibayar…. ^_^


Kami sampai puas makan durian, setelahnya kami kembali pulang ke kota kami tapi sepanjang perjalanan kami masih mencari oleh2 lagi… banyak buah2an yang di jual di kios2 pinggir jalan, ada rambutan, durian, pisang, manggis, nangka, blewah, sirsak, dll. Bahkan ada juga petai dan jagung manis. Harga relative murah, apalagi klo kita pandai menawarnya.

Mobil adikku sudah penuh terisi oleh2, dan kami melanjutkan perjalanan pulang, kali ini semua adikku singgah dulu di rumahku, dan kami melanjutkan lagi dengan makan malam, tapi kali ini kami makan malam bukan makanan berat, tapi cukup ringan tuh…^_^.

Ada yang order Bakso, pempek, ketoprak, dll. Untungnya komplek perumahanku penuh dengan aneka makanan yang dijual disana.


Nah itulah kami, setiap bertemu dan berkumpul… tidak lain waktu selalu kami pakai untuk jalan2 dan makan and makan, hehehe…. Kami bahagia dalam kebersamaan.

Semoga kami selalu bersatu dan ikatan persaudaraan kami tidak akan pernah putus oleh apa dan siapapun. Agar kedua orang tua kami di Surga merasa bahagia dan tenang melihat kebersamaan kami.


Ya Allah… terangkan dan lapangkan kubur kedua orang tua kami, tempat kan mereka di Surga MU dan Berkahilah kami yang ditinggalkannya….amiiin.


Tidak ada komentar: